Negara – Negara dengan Teknologi Tercanggih di Dunia

Posted by Anonim on Kamis, April 11, 2013 with No comments
Perkembangan dunia teknologi pada saat ini kian mengalami perkembangan yang amat pesat.Teknologi kini bukan lagi merupakan kebutuhan sekunder yang diperlukan pada beberapa bidang saja, namun secara keseluruhan teknologi telah berperan dalam hidup kita sehari-hari. Setiap negara kini berlomba-lomba dalam menyuguhkan kemampuan teknologi dalam memberikan setiap pelayan publik kepada masyarakatnya.

Berdasarkan besaran modal riset, perlindungan hak intelektual, tingkat pendidikan, kemampuan ilmuwan, penyebaran penggunaan internet dan besaran pajak konsumen atau warga negara, berikut adalah Negara-negara dengan teknologi Tercanggih di Dunia.



Swedia
Salah satu negara di kawasan Skandinavia ini membuktikan bahwa teknologi dapat memajukan negaranya. Beberapa faktor yang membuat Swedia memiliki teknologi canggih ialah tingginya jumlah  besaran pajak. Tak mengherankan bahwa dengan jumlah penduduk yang hanya berkisar 9,3 juta tingkat pajak individu yang diberlakukan cukup besar.

Selain itu, yang patut dikedepankan ialah tingginya tingkat pendidikan rata-rata penduduk di Swedia. Sebanyak 90% penduduk di Swedia minimal telah menempuh pendidikan SLTA, sedangkan biaya pendidikan didominasi oleh pemerintah yang diperoleh dari pendapatan pajak negara.


Singapura
Di posisi kedua ditempati oleh negara tetangga kita yaitu Singapura. Sebuah prestasi yang mengejutkan yang diperoleh oleh negara pelabuhan ini menyusul Singapura berhasil mengalahkan negara-negara yang relatif lebih maju. Keberadaan negara Singapura di urutan nomor 2 sebagai negara berteknologi tercanggi didasari oleh oleh majunya infrastruktur yang menyangkut jaringan internet.

Bahkan jaringan internet yang dimiliki oleh Singapura lebih tinggi dibandingkan dengan Swedia diurutan pertama. Fasilitas internet memang menjadi nilai lebih dari Singapura mengingat wilayah topografi negara tersebut yang tidak besar sehingga dapat dengan mudah memiliki infrastruktur jaringan internet yang mudah untuk dijangkau.



Amerika Serikat (USA)
Amerika Serikat  berada di urutan ke 3. Kondisi AS terbilang cukup komplit dalam memenuhi faktor-faktor pendukung untuk dapat dikatakan sebagai negara yang memiliki teknologi canggih. Tercukupinya infrastruktur jaringan internet dan majunya tingkat pendidikan menjadi nilaih lebih dari negara ini, meskipun dari segi sektor pajak AS jauh tertinggal dibandingkan dengan Swedia. Amerika sendiri terdukung oleh faktor Sumber Daya Manusia yang maju, bisa dibuktikan dengan keberadaan perusahaan-perusahaan Amerika yang terkenal di dunia seperti Apple, Chevron atau Exxon Mobil. Namun, tidak dapat disangkal jika Amerika Serikat masih memiliki hutang yang terbilang tinggi, bahkan lebih dari $10 triliyun. 

Amerika Serikat memiliki berbagai macam teknologi diantaranya raksasa internet Google, jejaring sosial Facebook, teknologi Chip Otak, Organ Bionic pada manusia dan lain.


Jepang
Tidak dapat dipungkiri bahwa Jepang memang menjadi negara Asia yang melahirkan ilmuan-ilmuan yang mampu menyaingi negara adidaya di Eropa maupun Amerika. Jepang melahirkan penemuan-penemuan yang mengagumkan dan sering membuka era baru suatu Industri. Jepang juga terkenal akan inovasi-inovasi dan daya imajinatif yang dilahirkan oleh ilmuan Jepang. Selain itu, sifat alami Jepang yang terkenal akan kedisiplinan dan bekerja keras menjadi kunci utama untuk menuju kesuksesan.

Contoh teknologi Jepang yang mendominasi dunia seperti Robot, Industri Otomotif, Kereta Ekspress Shinkansen, Gadget, dan lain-lain.


Cina
Cina menjadi negara terbesar 4 dunia (Setelah Rusia, Kanada, dan Amerika Serikat). Kemajuan teknologi Cina mampu membuatnya menjadi negara yang diantisipasi oleh negara Eropa dan Amerika. Cina menjadi negara tua yang mampu menciptakan penemuan penting di dunia sejak ribuan tahun lalu (seperti kertas, jembatan gantung, mesiu, kompas, dan lain-lain). Lambat laun, Cina bahkan mampu bersaing, bahkan mendominasi pasar-pasar disektor industri di dunia. Pada tahun 2012, populasi penduduk cina mencapai 1,351 miliar jiwa.

Meski begitu, Cina masih dirundung berbagai persoalan yang masih belum teratasi sampai sekarang, seperti kepadatan penduduk, pengangguran dan kemiskinan.
Categories: